Senin, 09 April 2012

Alkohol Bagus Untuk Jantung

STUDI dari Spanyol menemukan, minum alkohol jumlah sedang dalam jangka panjang bisa menurunkan risiko penyakit jantung pada laki-laki hingga sepertiga dan dalam jumlah yang lebih kecil pada perempuan. Tipe alkohol yang digunakan (bir atau anggur), menurut studi yang dipublikasikan di Heart edisi online ini, tidak berpengaruh.

Berdasarkan laporan dari Departemen Kesehatan Umum Gipuzkoa di San Sebastian, hasil pada perempuan tidak signifikan secara statistik. Hal ini karena jumlah di setiap kategori terlalu kecil.

Menurut Eric B. Rimm dari Harvard School of Public Health yang sebelumnya juga telah mempelajari hubungan antara alkohol dan penyakit jantung sehingga penemuan ini bukanlah hal yang mengejutkan.

"Ini merupakan salah satu dari sederet panjang studi yang telah mempelajari hal ini, mungkin sudah ada 60 atau 70 studi yang dilakukan di populasi yang berbeda di seluruh dunia," tutur Rimm, seperti dikutip situs healthday."Tapi penemuan ini melegakan, menunjukkan bahwa meskipun Anda hidup di negara Mediterania dan makan diet yang berbeda, minum dalam jumlah sedang tetap membuat Anda berisiko lebih rendah mengalami penyakit jantung." (OL-08) 
Sumber : http://www.mediaindonesia.com/mediahidup...http://www.mediaindonesia.com/mediahidupsehat/index.php/read/2009/11/21/1852/2/-Alkohol-Bagus-Unt

0 komentar:

Posting Komentar